[Monday Music] Golden Bomber

June 2, 2014 21:22
[Monday Music] Golden Bomber

Selamat hari senin saudara-saudara, bagaiman aktivitas hari ini? Bikin resah? Bikin mules? Pengen ngaduk-ngaduk isi perut atasan? Walaupun saya berharap kamu semua tidak mengalami pengalaman diatas, semoga dengan pojok Monday Music hari ini, band yang satu ini bisa membuatmu, setidaknya terhibur karena aksi panggungnya yang luar biasa, absurd. Untuk rubrik Monday Music minggu ini, JOI akan membahas tentang Golden Bomber!

Golden Bomber, mungkin beberapa dari kamu mengenalnya karena band ini pernah mengisi lagu tema dari beberapa anime seperti Yugioh! Zexal dan Ixion Saga, mereka juga pernah menyanyikan lagu untuk seri Kamen Rider Wizard! Namun mungkin kebanyakan dari kamu juga menemukan mereka lewat video koplaknya Memeshikute dibawah ini.

Mari kita kenalkan dulu, Golden Bomber adalah sebuah ‘air’ rock band yang mengadaptasi Visual Kei sebagai gaya panggungnya. Kamu pasti pernah mendengar apa itu air guitar kan? Air guitar adalah sebuah bentuk tarian yang memperagakan gerakan memainkan gitar imajiner, biasanya dengan gerakan-gerakan ala band rock sehingga tariannya terasa enerjik dan seperti memainkan gitar sungguhan! Aplikasikan konsep tersebut pada band, sehingga kamu mendapatkan sebuah band yang menari seperti layaknya sebuah band tapi tidak bermain musik seperti lumrahnya sebuah band *tarik napas – buang perlahan*.

Malicemizer di MM goldenbomber

Di era modern ini, mereka juga mengadaptasi gaya visual kei, yaitu gaya panggung band yang memadukan make up berlebihan, pakaian yang sangat fabulous, dan gaya rambut yang ajaib. Beberapa band seperti Malice Mizer dan Penicilin akan membuatmu sedikit bengong karena kenapa para lelaki ini sangat cantik, atau mungkin band seperti Dir en Grey malah akan membuatmu sedikit bermimpi buruk kalau hatimu tidak tahan melihat PVnya (serius, dan akan JOI bahas suatu hari). Pertama kali saya mengenal Visual Kei adalah lewat Malice Mizer yang sempat ditampilkan dalam salah satu majalah anime tertua di Indonesia, dan saat itulah saya mulai menyadari kalau lelaki itu bisa juga menjadi cantik (wtf Mana).

Namun mereka yang terkait dengan Visual Kei tidak memainkan lagu yang sembarangan, tapi malah biasanya dikaitkan dengan lagu heavy metal, punk rock dan glam rock! Walaupun gaya Visual Kei para band ini mulai berkurang tiap tahunnya (mungkin eranya yang sudah selesai) seperti Dir en Grey yang mulai ‘normal’ di tahun 2000-an. Namun mungkin karena Golden Bomber adalah sebuah ‘air’ band maka mereka bisa memanfaatkan Visual Kei untuk hal-hal aneh lainnya. Seperti membuat video klip yang koplak, atau konser live yang hancur sehancur-hancurnya (dalam arti positif) seperti saat mereka menyanyikan DT Suteru di bawah ini.

Golden Bomber didirikan pada tahun 2004 dan masih berlanjut sampai sekarang dibawah label Euclid Agency. Pada awalnya, band ini dibentuk oleh vokalis Sho dan gitaris Yutaka memiliki konsep Hyper Giga Hybrid Super Subculture Visual Rock” yang saya sama sekali tidak mengerti apa artinya itu, tapi memang sepertinya Golden Bomber bukan untuk dimengerti, tapi lebih untuk dinikmati. Eh? Ada yang ngerti? Bagus, jelasin artinya kepada saya.

Anggota

Vocal – Sho Kiryuin

Golden Bomber Monday Music (2)

Bukan saudara dari Kiryuin Satsuki tapi saya yakin dia lebih kacau isi kepalanya dari dia. Sho menulis semua lirik lagu dari Golden Bomber sendiri, dan dia juga bisa memainkan berbagai macam instrumen musik. Dia adalah penggemar dari Gackt dan Malice Mizer, membuat saya tersadar kenapa Golden Bomber mengadaptasi ViKei di masa ini. Dia juga membuat autobiografi berjudul “Aku Vokalis Golden Bomber, Ada Pertanyaan?”.

Gitar – Yutaka Kyan

Golden Bomber Monday Music (3)

Yutaka lahir pada tanggal 15 Maret 1985, dia berperan sebagai gitaris dari Golden Bomber, walaupun tentunya tidak benar-benar bermain gitar. Dia menciptakan semua properti untuk di panggung dengan kedua tangannya sendiri dan dia juga pernah bermain peran utama di film “Shi ga futari wo wakatsu made”. Memang untuk menjadi personil Golden Bomber dibutuhkan keahlian akting ya.

Bass – Jun Utahiroba

Golden Bomber Monday Music (6)

Jun adalah lulusan dari universitas Nihon, dari fakultas seni murni literatur, dan dia menciptakan koreografi dansa untuk bandnya. Dia juga menulis kolom “No Ikemen, No Life” mengenai artis di majalah bulanan TVnavi. Sepertinya memang band yang ini lebih terdiri dari orang-orang kreatif daripada pemusik, namun itu menjadikan mereka berbeda!

Drum – Kenji Darvish

Golden Bomber Monday Music (5)

Adalah anggota paling baru saat ini, dia bergabung pada tanggal 10 April 2009 ke dalam band dan memiliki ciri khas mewarnai mukanya ala kabuki dengan warna merah –  putih – hitam. Pada awalnya dia adalah seorang gitaris, namun dia juga pernah menjadi vokalis dan sekarang dia pun mengisi jabatan vokalis di band Reverset. Orang yang aneh, di Golden Bomber malah mengisi peran drummer, ah sudahlah.

Anggota Sebelumnya

  • Drum: Dankichi Tenkujo
  • Drum: Teppei Chimatsuri
  • Drum: Riku Toriaezu

Saya harus akui, hampir semua PVnya mengocok perut saya, seperti PV untuk lagu “Mata Kimi ni Bango” ini, yang pada awalnya saya pikir Sho terkena musibah NTR, tapi ternyata malah cintanya berlabuh pada orang yang benar, Kenji. Homo? Entahlah, menghibur? Ya, pasti. Mungkin kamu lebih cocok untuk melihat mereka memperagakan karakter-karakter dari street fighter di PV “Boku Quest” dibawah ini?

Sampai saat ini Golden Bomber telah mengeluarkan 12 album dan 11 singles, semuanya mungkin sama gilanya seperti video-video diatas, karena saya pun belum sempat melihat semua lagunya. Tapi apa yang saya senangi dari Golden Bomber adalah, selain mereka memiliki kualitas suara yang sangat khas era tahun 80-90an pada era keemasan ViKei, tapi mereka juga memiliki kemampuan membuat para penggemar menjadi semangat lewat aksi gilanya.

Walaupun saya juga sering melihat aksi-aksi gila band diatas panggung, rasa-rasanya belum ada yang segila ini, mungkin karena mereka adalah air band, jadi mereka bisa melakukan semua itu tanpa dibebani rasa harus benar-benar memainkan alat musiknya. Saking bebasnya mereka sampai membuat “Memeshikute versi K-Pop” dibawah ini. Peringatan: Bisa membuat mual, sakit kepala, dan tertawa terguling-guling sampai perutmu lepas.

Pada akhirnya, saya berharap ‘air’ band semacam ini tidak ada terlalu banyak, memang apa yang mereka suguhkan lebih ke sebuah drama panggung dengan iringan lagu yang enak, kalau banyak orang yang menirunya, nanti dunia musik bisa tergeser dengan dunia drama panggung. Tapi saya sedikit meragukan akan ada ‘air’ band yang lebih baik dari mereka. Kalaupun ada, level kreativitasnya harus jauh lebih kacau dibandingkan 4 orang gila ini.

Golden Bomber Monday Music (4)

Tapi saya yakin segila apapun mereka, semuanya adalah orang yang baik. Karena itu mari saya tutup dengan PV “Ii Hito”, selamat malam!

Sorry. No data so far.