Idol Mana Yang Bergaji Paling Tinggi? Ini Dia Ranking Gaji Tahunan Mereka

July 15, 2014 14:40
Idol Mana Yang Bergaji Paling Tinggi? Ini Dia Ranking Gaji Tahunan Mereka

Idol itu sangat populer di Jepang, tapi juga tampak paling banyak dan paling ketat persaingannya di sana. Sama seperti pemain bola profesional, profesi idaman ini juga bukan tanpa aral melintang. Tidak semua idol sama populernya, apalagi berpendapatan sama. Kita pun pastinya pernah bertanya dalam hati, kira-kira berapa uang yang mereka hasilkan tiap tahun?

Rino-Sashihara-sashiha1ra-rino-37118017-750-1000 (1)

Majalah Exciting MAX! edisi Agustus baru-baru ini merilis artikel tentang ranking pendapatan para idol wanita populer. Angka dibawah adalah pendapatan mereka dari kegiatan sebagai idol dalam perusahaan/agensi dan juga termasuk pekerjaan lain selain menyanyi dan menari sebagai idol seperti modeling, akting di film, majalah, dan lainnya. Jangan lupa selain gaji dari kegiatan tersebut, masih ada angka-angka yang tidak dirilis ke publik seperti rumah dan transportasi. Jadi yah bisa dibilang sebenarnya angkanya lebih besar.

Ini dia 50 Idol dengan pendapatan paling besar! (Saat artikel ini ditulis kurs yang berlaku adalah 1 Yen = 115 Rupiah)

gajiidol1

gajiidol2

gajiidol3

Gile, ada yang pendapatannya 68 juta yen pertahun! Bagaimana kalau dibandingkan dengan gajimu? Dan bisa dilihat tidak cuma idol yang tergabung dalam grup besar saja, lihat nomor 5, ada Kanna Hashimoto dari Rev.from DVL yang notabene adalah grup idol lokal yang baru terdengar tahun lalu, tapi sudah bisa mencaplok uang sebegitu banyak! Dan kalau usianya di artikel lalu benar, dia masih SMP!

31bf4bb8-467x600

Memang mayoritas berasal dari grup besar seperti AKB48 dan saudara-saudaranya, sayang karena saya tidak ikut mengejar mimpi yang tak tercapai yang disebut idol ini, saya tak bisa berkomentar lebih jauh selain, “Udah cakep, berduit pula. Marry me.”

Sumber: Aramajapan