Aksesoris Smartphone Tidak Pernah Terlihat Seambigu Ini

July 31, 2014 17:00
Aksesoris Smartphone Tidak Pernah Terlihat Seambigu Ini

Sebagai otaku, saya yakin banyak yang punya aksesoris smartphone yang berbau-bau anime. Entah apakah itu karakter anime kesukaanmu, apakah itu karakter atau benda-benda yang berhubungan dengan anime tersebut. Tapi mungkin kamu sedikit nyentrik, sedikit ingin menarik perhatian, iseng atau memang sedikit ‘miring’, mungkin aksesoris smartphone yang bisa menyebabkan begitu banyak salah paham ini cocok untuk kamu.

aksesoris handphone ambigu (5)

Hanya tersedia untuk iPhone 5, di casing iPhone ini terdapat sebuah batang pink yang agak mencurigakan. Batang pink dengan panjang 5 inchi ini adalah buatan kerjasama produsen aksesoris handphone Hamee dan pembuat acar jahe, Iwashita New Ginger, dan ya, batang itu adalah sekumpulan acar jahe yang biasa kamu makan di restoran sushi. Entah kenapa mereka memajangnya memanjang seperti itu.

Seberapa besar cintamu pada acar jahe, menurut saya tidak akan melebihi cinta mereka yang membeli casing acar ini. Tiap acar dibuat dengan tangan, terima kasih kepada teknik fake food sculpting yang hanya ada di Jepang. Memberikanmu sebuah pengalaman memiliki casing acar Jahe dengan tekstur yang sangat realistis!

aksesoris handphone ambigu (2)

Kalau casing saja tidak cukup untuk menunjukkan cintamu pada acar jahe, tambahkanlah sebuah jack earphone dengan batangan pink yang sama, membuat iPhonemu menjadi jauh lebih mencurigakanmenarik!

Casing acar jahe dan jack earphonenya pun dikemas dalam kemasan yang mirip dengan acar jahe buatan Iwashita New Ginger. Pastikan kamu tidak salah membeli ya.

aksesoris handphone ambigu (3)

Kamu bisa mendapatkan sepasang acar jahe yang terbungkus dengan kemasan realistis ini hanya dengan mengeluarkan uang 4,000 yen saja. Demi menunjukkan keunikan dirimu dan kecintaan pada batangan acar jahe.

 aksesoris handphone ambigu

Tentu saja memiliki sebuah batangan pink bertekstur dengan ujung tumpul akan membuat banyak orang menoleh memastikan itu batang apa. Pastinya, benda ini pun tidak akan punya kegunaan lain selain sebagai aksesoris, kan?

Sumber: Rocketnews

Sorry. No data so far.