Kali Ini Giliran Desain Karakter Hibiki dan Akatsuki Yang Ditunjukkan Untuk Anime Kantai Collection

August 28, 2014 19:22
Kali Ini Giliran Desain Karakter Hibiki dan Akatsuki Yang Ditunjukkan Untuk Anime Kantai Collection

Kapal kelas destroyer semakin banyak, setelah Shimakaze, Fubuki, Mutsuki dan Yuudachi, kini giliran dua kapal dari destroyer kelas Akatsuki diperlihatkan, Akatsuki dan Hibiki. Seperti di game Kantai Collection, mungkin kuantitas kapal di animenya pun mengikuti jumlah yang ada di game, ada puluhan destroyer yang bersanding dengan belasan battleship yang kemudian bersanding kembali dengan aircraft carrier yang masih bisa dihitung dengan jari.

kancolle hibiki akatsuki (2)

Akatsuki adalah kapal paling tua dari 6th destroyer fleet, dialah yang dibuat pertama kali yang kemudian disusul oleh 3 kapal lainnya, Hibiki, Ikazuchi dan Inazuma. Akatsuki di dalam gamenya adalah seorang loli yang memiliki lady-complex, artinya dia ingin sekali dianggap lady oleh orang-orang (dan kapal) di sekitarnya. Bila kemudian sifat ini turun ke Akatsuki versi animenya pun saya tidak akan heran.

Hibiki adalah kapal perang Jepang dari 6th destroyer fleet, menjadi satu-satunya yang selamat dari 6th destroyer fleet, Hibiki diserahkan kepada Rusia setelah Jepang kalah dalam perang. Hibiki bersama Yukikaze dan Ushio adalah 3 destroyer yang selamat dari 82 destroyer yang dibuat oleh Jepang. Yukikaze diserahkan pada China dan Ushio dibongkar.

kancolle hibiki akatsuki

Di atas adalah penampakan semua kapal yang sudah diperlihatkan lewat situs resmi anime Kantai Collection. Waktunya masih banyak sampai ke bulan Januari 2015 untuk mengeluarkan visual para kanmusu. Setelah Hibiki dan Akatsuki keluar, saya tidak sabar ingin melihat visual Ikazuchi dan Plasma-chan Inazuma.

sumber: Yaraon
gambar: pixiv/kazenokaze