Trailer Terbaru Anime Nanatsu no Taizai Perdengarkan Lagu Ending Oleh Flow dan GRANRODEO

September 21, 2014 22:15
Trailer Terbaru Anime Nanatsu no Taizai Perdengarkan Lagu Ending Oleh Flow dan GRANRODEO

Tidak lama lagi kita akan bisa melihat adaptasi anime dari manga Nanatsu no Taizai ditayangkan, untuk mempromosikannya, halaman website dari adaptasi anime manga karangan Nakaba Suzuki ini mulai menyiarkan iklan terbaru berdurasi 30 Detik yang juga menampilkan lagu ending yang berjudul “7-Seven-” yang dinyanyikan oleh Flow dan GRANRODEO.

Elizabeth: Aku tidak boleh ditangkap…! Aku tidak boleh menyerah!
Prajurit: Ini… Ini kondisi darurat!!
Elizabeth: Kalau ada secercah harapan yang dapat menghentikan ksatria suci, pasti hanyalah The Seven Deadline Sins!!
Meliodas: Katamu kamu belum boleh menyerah, bukan?
Gilthunder: Aku telah menanti 10 tahun untuk ini.
Prajurit: Mu.. mungkinkah kau!?
Meliodas: .. Sin of Wrath. Dragon Sin. Meliodas!
Narator: The Seven DeadlY Sins

Nanatsu no Taizai bercerita tentang kelompok ksatria yang diasingkan karena dituduh melakukan kudeta di kerajaan. Hanya sang putri, Elizabeth yang tahu kebenarannya, bahwa para ksatria tersebut dijebak oleh para Ksatria Suci, yang terlambat dicegah untuk membunuh Raja dan merebut tahta. Saat akhirnya sang Putri lari dari kerajaan untuk mencari para Ksatria, ia menemukan Ksatria pertama, Meliodas, adalah seorang penjaga penginapan dengan babi yang bisa berbicara. Ia bahkan tidak punya pedang!

nanatsudoujinoke (2)

Anime Nanatsu no Taizai direncanakan akan mulai tayang di Jepang pada tanggal 5 Oktober 2014. Sebelumnya telah diberitakan juga kalau lagu opening anime ini akan dinyanyikan oleh Ikimonogakari.

sumber: ANN