[3 Episode Rule] Gabriel DropOut

February 2, 2017 18:02
[3 Episode Rule] Gabriel DropOut

Season Winter 2016 ini memang banyak sekali anime bertema komedi. Sebut saja masterpiece comedy Konosuba dan seri lainnya seperti Kobayashi-san Chi no Maidragon, Demi-chan wa Kataritai, Fuuka, dan salah satu yang paling menarik perhatian kami, Gabriel DropOut.

Gabriel DropOut berkisah tentang Gabriel, seorang malaikat yang merupakan pelajar terbaik di sekolah malaikat dan bersekolah di dunia manusia untuk mendapatkan ilmu. Tetapi yang dia temui adalah sebuah game online adiktif yang menjadikannya seorang hikkimori yang rusak.

Apakah Gabriel DropOut menarik untuk disaksikan terutama dari segi komedi?

Demon dan Angel dengan kepribadian yang bertolak belakang

gabriel1 gabriel6dari cewe baik-baik waifu material menjadi rusak

Apa yang kamu harapkan ketika mendengar Gabriel DropOut dengan konsep makhluk langit berupa demon dan malaikat? Mungkin seorang malaikat baik hati yang di bully oleh demon? Sayangnya para makhluk langit itu mempunyai kepribadian yang justru bertolak belakang. Sebut saja karakter utama seri ini Gabriel, seorang malaikat yang dulu merupakan yang terbaik yang kini menjadi seorang Hikkimori yang ketagihan bermain game online dengan sifat yang sudah rusak. Kemudian ada Vignette yang seharusnya adalah seorang demon tetapi mempunyai sifat seorang malaikat yang senang membantu orang dan juga rajin. Selain itu ada Satanichia, seorang demon yang antusias membawa kejahatan yang justru berujung gagal, dan terakhir adalah Raphiel, seorang malaikat yang sadis dan senang mem-bully Satanichia.

Interaksi menarik antar karakter dengan bumbu komedi

gabriel3

Gabriel DropOut menghadirkan sebuah comedy ringan nan menghibur mengenai tingkah laku para makhluk langit itu. Tentu bagian menariknya menurut saya adalah menyaksikan tingkah laku Gabriel yang super cuek dan tidak mau repot, seperti saat dia menjadi pekerja paruh waktu di sebuah kedai kopi dengan gaya pemalas dalam menghadapi pelanggan hingga menimbulkan salah paham dengan sang pemilik. Atau tingkah Raphiel yang sadis terhadap Satanichia dan sangat senang menyaksikan penderitaan nya dengan muka tersenyum.

gabriel4dat smile

Para karakter tersebut didukung pula dengan seiyuu yang sebagian di antaranya namanya sudah tidak asing seperti Kana Hanazawa yang mengisi suara Raphiel atau Oonishi Saori yang mengisi suara Vignette. Kapan lagi mendengarkan HanaKana memerankan peran sadis!

Verdict: Tenshi/10

gabriel5kamu lucu banget sih <3

Gabriel DropOut memang menyajikan sebuah anime slice of life dengan tokoh non-human dengan sangat menghibur. Komedi yang dihasilkan dan interaksi antar karakter di dalamnya menjadikan sebuah hiburan tersendiri.

Saya sendiri merekomendasikan anime ini untuk kalian yang mencari anime komedi yang tidak terlalu serius. Tetapi perlu diingat bahwa komedi yang dihasilkan tidak serusak Konosuba, jadi jangan tonton dengan ekspektasi yang terlalu tinggi.

Kaptain

Seri komedi yang fungsional. Dogakobo sendiri bisa meningkatkan materi gag yang ada dengan direksi serta casting seiyuu yang bagus. Hanya saja seperti yang sudah saya jelaskan di spotlight kemarin, walaupun saya terhibur dengan episode yang sudah tayang, saya tidak punya minat untuk menonton episode yang ada lebih dari sekali.

vigne

Ini bukanlah seri komedi yang jelek, namun sejauh ini saya tidak benar-benar terkesan dengan konten yang sudah ada. Kecil kemungkinannya anime ini memiliki cukup staying power untuk tetap diingat diluar season ini.