Sumire Uesaka dan Luna Haruna Akan Nyanyikan Lagu Tema Anime ‘Urahara’

August 22, 2017 15:15
Sumire Uesaka dan Luna Haruna Akan Nyanyikan Lagu Tema Anime ‘Urahara’

Situs resmi untuk adaptasi anime Urahara baru saja mengumumkan para penyanyi lagu tema untuk anime tersebut serta pengisi suara tambahan mereka. Lagu pembuka dari anime ini akan dinyanyikan oleh Sumire Uesaka yang juga mengisi peran Mari Shirako dan lagu penutupnya akan dinyanyikan oleh Luna Haruna yang memerankan peran Rito Sudou. Seri ini akan tayang pada musim gugur tahun ini.

JOI - sumire uesaka nyanyikan lagu tema urahara (2)

Lagu pembukanya akan berjudul “Antithese Escape” namun judul dari lagu penutupnya masih belum diumumkan. Berikut ini adalah pengumuman seiyuu tambahan untuk seri ini.

  • Misa Maruno: Kokoa Amano (Cardfight!! Vanguard G: Stride Gate-hen)
  • Ebifurya: Yasunori Matsumoto (Slayers)
  • Sayumin: Riho Iida (Love Live! School Idol Project)

Amika Kubo akan menyutradarai anime ini di Shirogumi Inc. dan EMT Squared. Masatsugu Arakawa akan menjadi sutradara utama. Natsuko Takahashi bertanggung jawab dalam komposisi seri. Mariko Fujita akan mendesain karakter anime-nya. Takahiro Yamada akan mendesain mesin. NC Empire akan menjadi desainer logo. Produksi anime ini merupakan kolaborasi antara Crunchyroll dan bilibili.

Seri ini menceritakan tentang dunia dimana berbagai kota besar telah dihancurkan alien. Harajuku menjadi target berikutnya dan distrik ini hanya bisa diselamatkan oleh sebuah tim yang berisikan tiga gadis pemburu harta.

Sumber: MAL