Oshi no ko: Manga Kolaborasi Kreator Kaguya-sama wa Kokurasetai dan Kuzu no Honkai

April 3, 2020 11:03
Oshi no ko: Manga Kolaborasi Kreator Kaguya-sama wa Kokurasetai dan Kuzu no Honkai

Kreator dari serial manga Kaguya-sama wa Kokurasetai?“, Akasaka Aka dan kreator serial “Kuzu no Honkai“, Mengo Yokoyari umumkan proyek kolaborasi manga terbaru mereka yang berjudul “Oshi no ko“. Dipastikan Akasaka akan bertindak sebagai penulis cerita sementara Yokoyari menjadi artist. Serialisasinya akan mulai berjalan di terbitan ke-21 dari Weekly Young Jump yang akan dirilis pada 23 April 2020.

Dari sinopsis pendeknya menjelaskan bahwa serial ini menggunakan setting di industri hiburan dengan heroine manis dan lucu.

Akasaka memulai karirnya dalam dunia manga sebagai asisten dari Jinsei Kataoka (Deadman Wonderland) dan Akihiko Higuchi (Tomorrow Familia). Di tahun 2011, ia mengadaptasi manga dari novel karya Hikaru Sugii, Sayonara Piano SonataManga ini berakhir pada Juli 2012 dengan jumlah tiga volume. Di bulan Maret pada tahun yang sama, ia menjadi ilustrator novel ringan karya Reiji Kaitou, Mojo-kai no Futekisetsu na Nichijou. Di tahun berikutnya, ia juga menjadi ilustrator novel ringan karya Maho Matsuzaki, Renai Hero. Akasaka juga meluncurkan manga ib Instant Bullet” pada Juli 2013 dan berakhir pada Agustus 2015 dengan jumlah lima volume. Pada Mei 2015, ia meluncurkan manga Kaguya-sama wa Kokurasetai: Tensai-tachi no Renai Zunousen“. Manga ini masih berjalan hingga sekarang dan telah terjual sebanyak 10 juta eksemplar. Ia juga menyatakan kesulitannya dalam menggambar perempuan berdada besar.

Yokoyari memutuskan untuk menjadi asisten mangaka setelah keluar dari sekolah menengah atas. Manga debutnya berjudul “Maken H Zemi!” di tahun 2009 yang serialisasinya berjalan di majalah Magazine Wooooo!!. Setelah merilis sembilan judul berikutnya di majalah tersebut, kompilasi manga-nya disusun dalam judul Mokkai Shiyo?Manga ini kemudian diadaptasi menjadi anime hentai pada tahun 2012. Mangaka kidal ini kemudian meluncurkan manga Kimi wa Midara na Boku Joou” bersama dengan kreator Gokukoku no Brynhildr, Lynn Okamoto di tahun 2012. Manga ini direncanakan hanya berisi satu volume, namun dikarenakan atensi pembaca yang cukup tinggi, keduanya melanjutkan ceritanya dalam bentuk sekuel satu volume. Di tahun yang sama, Yokoyari meluncurkan manga Kuzu no Honkai dan berjalan di majalah Big Gangan hingga Mei 2018. Ia juga meluncurkan manga Retort Pouch pada tahun 2014 dan tamat pada 20 Desember 2018.

Sumber: Akasaka Aka, Mengo Yokoyari