[Waifu Wednesday] Chiyoda Momo

September 2, 2020 00:00
[Waifu Wednesday] Chiyoda Momo

Selamat Datang kembali di rubrik minggguan Waifu Wednesday, dimana kita selalu menyediakan waifu-waifu idaman kalian pada setiap minggunya. So, dalam edisi minggu ini berhubung beberapa hari kemarin anime Machikado Mazoku mendapatkan konfrimasi adaptasi musim keduanya, saya langsung terpikir untuk memilih salah satu karakter yang ada di anime tersebut.

Tapi, ternyata Shamiko sudah ada di Waifuwed duluan yang sebenarnya saya sendiri malah lupa. Kini pilihannya tinggal Momo atau Mikan dan pada akhirnya saya memutuskan edisi kali ini untuk mengulas Momo, sementara Mikan saya pikir bakal lebih menarik dan seru setelah atau ketika musim keduanya tayang.

Dasar SIMP

Chiyoda Momo adalah seorang gadis SMA yang merupakan mahou shoujo dan member dari clan cahaya yang bertugas untuk membasmi iblis di kotanya. Setelah lama tidak bertugas, ia akhirnya bertemu dengan musuhnya dan ia malah menyelamatkan sang iblis dari terjangan Truk. Mengetahui kondisi musuhnya tak berdaya, Momo malah membantu musuhnya untuk menjadi kuat dan mengalahkannya.

Lalu, apakah Momo cocok untuk menjadi waifu kalian? Apa aja sih yang menjadi poin positif dan negatif dari seorang karakter yang juga dipanggil Chiyomomo ini? Berikut adalah poin poinnya menurut saya.

+The Ordinary “Pink” Magical Girl

Momo merupakan gadis penyihir yang penampilannya bisa dibilang “pasaran”. Bagaimana tidak? Penampilannya  sebagai gadis penyihir dengan kostum imut berwarna serba pink, rambut dengan model pigtail, serta tongkat sihir membuat Momo layaknya gadis penyihir seperti anime-anime lain. Sementara itu untuk kesehariannya dia memiliki rambut pendek dan kerap memakai pakaian serba pink dipadu dengan putih atau jaket bewarna cremnya. Bagi kalian yang memiliki selera seperti Kaname Madoka, Kinomoto Sakura, Maruyama Aya, dan beberapa gadis penyihir pink lainnya ini jelas merupakan sebuah poin plus.

Selain itu, dia memiliki tinggi badan 166cm, cukup tinggi untuk seorang joshi kosei. Walaupun postur badannya ada yang kurang kalau kalian bandingin sama Mikan atau Shamiko, tapi masih oke lah saya pikir.

+Athletic

otot baja tulang besi

Siapa dari kalian yang suka berolahraga atau sekedar berjogging ria? Momo mungkin adalah waifu yang pas buat kalian. Dia bakal nemenin kalian jogging kemanapun dengan jarak yang juga jauh, mungkin 10km bisa kali ya kalo jogging sama Momo.

Tak lupa Momo juga suka nge-gym buat ngelatih otot dan kekuatannya. Mau angkat besi bareng Momo? Bisa… atau yang lebih ekstrem kalian bakal disuruh Momo buat narik ban truk tambang yang gedenya minta ampun, sama seperti nasib Shamiko di anime-nya. Selain itu, bagi kalian juga yang gemar meminum minuman berprotein, Momo juga bisa buat minuman berprotein untuk kalian lho, tapi ia harus berubah ke wujud gadis penyihir untuk membuatnya.

+Super Care

sono egaaoooooo

Mana ada sih orang yang peduli sama musuhnya? Ada kok dan salah satunya Momo orangnya. Seperti yang saya tulis diatas, dia bahkan membantu sang iblis, Shamiko untuk menjadi kuat demi melawan dirinya sendiri. Itu baru sama musuhnya lho ya, bisa dibayangkan sendiri kalo punya waifu seperti Momo bakal sepeduli apa dia sama pasangannya.

Dia juga cukup perhatian dengan fashion kalian dan memiliki keterampilan menjahit. Momo akan memperhatikan kalian dari ujung kepala sampai kaki, pastinya kalau mau kencan sama Momo kalau pakaiannya kurang bagus langsung dibenerin sama dia atau bahkan dibeliin.

+Gentle Voice

Pertama kali saya denger Momo saya langsung jatuh cinta sama suaranya. Suaranya lembut, menenangkan hati dan bikin adem suasana. Walaupun ucapannya kadang nyakitin tapi suara yang dihasilkan doi beneran bisa bikin saya melayang.

Sosok dibalik suara Chiyoda Momo ialah mantan saya Kito Akari, atau yang biasa disapa Akarin. Tidak asing kan mendengar nama tersebut? Yap, Akarin yang sebelumnya juga mengisi karakter seperti Hinata Kaho (Blend S), Himesaka Noa (Wataten) dan beberapa karakter lainnya sukses mengisi Momo dengan sempurna. Maka dari itu memberi kredit khusus ke Akarin tidaklah berlebihan.

-0% Cooking Skill

chiyoda momo

Salah satu permasalahan terbesar yang dihadapi Momo adalah memasak. Momo sendiri sangat kewalahan dalam hal memasak, bisa dilihat ketika ia mencoba membuat steak hamburger untuk Shamiko dan jadinya seperti racun yang akan membunuh Shamiko. Tapi Shamiko sendiri bilang kalo rasanya ga seburuk tampilannya, jadi seasoning oke ya cuman eksekusinya yang perlu diasah lagi.

Hal ini mungkin dikarenakan Momo tinggal sendiri dan ga pernah diajarin buat masak. Maka dari itu ia selalu memakan makanan instan dan tidak memperhatikan asupan gizinya. Jadi, kalian bisa menyekolahkan Momo di sekolah masak atau kalian bisa mengajari Momo masak seperti Shamiko.

-Momo’s Trap

chiyoda momo

Jangan pernah lengah atau setengah sadar kalau lagi ngomong sama Momo, pasti dia sudah menyiapkan suatu langkah dimana kalian akan berada di situasi yang tidak menyenangkan seperti Shamiko yang selalu terkena jebakannya Momo. Disisi lain Shamiko itu emang orangnya gampang ketipu, tapi tetap saja saya berusaha mengingatkan kalian tentang hal ini.

chiyoda momolihat betapa puasnya wajah itu

Momo akan senang ketika sesorang masuk ke trapnya ini, tapi saya pikir kalau kalian mau bahagiain Momo dan ga tau mau ngapain lagi, masuk ke jebakan Momo adalah salah satu cara terbaik walaupun kalian tersiksa, jadi bagaimana? Siap tersiksa demi Momo tercinta?

-Weakest

Untuk manusia biasa, Chiyoda Momo memanglah gadis yang sangat kuat. Namun faktanya Momo adalah gadis penyihir terlemah di clannya, seperti yang ia katakan. Ia juga semakin lemah ketika darahnya diambil oleh Shamiko dan bahkan ia harus beristirahat di rumah lebih dari seminggu untuk memulihkan kondisinya. Selain itu, seperti yang Mikan jelaskan, sihir Momo sendiri mulai melemah.

Skenario terburuknya adalah jika sihir Momo habis ia akan lenyap dari dunia ini. Jelas saya sendiri ga pengen skenario itu terjadi, jadi sebisa mungkin bagaimana kita menjaga sihir Momo tetap ada.

Kurang lebih seperti itulah beberapa poin positif serta negatif dari seorang Chiyoda Momo. Tertarik kah kalian untuk menjadikannya waifu? Jika kalian bertanya saya, sepertinya kalo Momo balik ke long hair seperti masa kecilnya jelas bakal saya jadikan waifu seketika, namun untuk sekarang engga dulu deh hehehe.

Cukup sekian dan terima kasih kepada kalian yang telah membaca Waifu Wednesday hari ini, semoga musim kedua Machikado Mazoku segera tayang dan tentu saja Mikan akan hadir Waifuwed ketika musim keduanya tayang atau berakhir nanti. Jadi nantikan saja dan sampai jumpa pada edisi selanjutnya!

Gambar: 1,2,3,4,5,6