Serialisasi Manga Dokyuu Hentai HxEros Segera Berakhir Bulan Depan

January 4, 2021 12:58
Serialisasi Manga Dokyuu Hentai HxEros Segera Berakhir Bulan Depan

Serialisasi manga karya Ryouma Kitada, “Dokyuu Hentai HxEros” dipastikan akan berakhir pada 4 Februari 2021 atau tepatnya pada edisi bulan Maret majalah Jump SQ. Informasi ini diungkap pada majalah edisi bulan Februari yang terbit pada hari ini (04/01). Kitada juga meninggalkan pesan di akhir majalah edisi Februari bahwa franchise buatannya akan berlanjut dalam “bentuk” yang lainnya. Penjualan manga-nya sendiri sudah melewati angka 1,35 juta eksemplar.

Sinopsis serial utama:

Di dunia yang terancam oleh bencana besar yang dimulai lima tahun lalu, para pahlawan yang dibantu oleh alat bernama HxEros, yang menggunakan kekuatan ecchi (H) dan kekuatan erotis (Ero) untuk menyelamatkan planet oleh monster pemakan libido.

Enio Retto dan Hoshino Kirara adalah teman masa kecil yang terpisah satu sama lain. Suatu hari, mereka terjebak dalam pertempuran melawan “Censor Bug” yang memakan energi seksual manusia untuk tetap berevolusi. Setelah sukses mengalahkan musuh, mereka bergabung kelompok pahlawan sepertinya, menggunakan kekuatan erotis dari HxEROS untuk melawan para monster.

Sampul manga volume ke-11

Ryouma Kitada meluncurkan manga Dokyuu Hentai HxEros di majalah Jump SQ milik Shueisha pada 2 Mei 2017. Shueisha menerbitkan volume ke-10 manga ini pada 3 Juli 2020. Volume ke-11nya yang dibalut dengan tiga episode OVA telah dirilis pada 4 November 2020. OVA terbarunya kemudian dibalut dalam volume ke-12 manga yang akan terbit pada 4 Maret 2021.

Adaptasi anime-nya dikerjakan oleh studio Project No. 9 dan tayang pada musim panas tahun 2020. Penayangannya mencapai 12 episode dengan satu episode recap. Sutradara dan penyusun skrip anime ini adalah Masato Jinbo (Senryuu Shoujo, Fate/kaleid liner Prisma Illya 3rei!!). Lalu desainer karakter animasinya adalah Akitomo Yamamoto (Hanasaku IrohaNon Non Biyori).

Kitada juga memiliki karya berupa manga lainnya yang tampil di majalah Jump SQ yang berjudul, “µ&i”/“Myuu and I”. Manga ini diterbitkan Shueisha sebanyak 6 volume sejak 2 Mei 2014 hingga 4 Maret 2016. Setelah menyelesaikan manga tersebut, ia merilis manga one-shot yang berjudul “Haikei, Hannibal” yang ditampilkan dalam majalah Jump Square Crown.

©Ryouma Kitada/Shueisha

Sumber: Jump SQ