Penghuni Twitter Mulai Mencoba Meniru “Pita Dada” Hestia

April 11, 2015 13:50
Penghuni Twitter Mulai Mencoba Meniru “Pita Dada” Hestia

Apa yang membuat Hestia bisa begitu meledak? Tentunya selain (menurut beberapa kalangan) figurnya yang merupakan penjelmaan kumpulan beberapa fetish, Hestia bisa begitu unik karena fashion sense-nya. Apalagi kalau bukan karena pita aneh yang jenius itu?

cover-image.png

Melihat hal tersebut, tak mengherankan kalau akhirnya banyak yang juga ikut-ikutan mencoba. Lihat beberapa percobaan oleh cosplayer Jepang yang pastinya kamu pasti suka.

@aiya23mt08cos membuktikan dalam video ini bahwa pita tersebut tak bisa mengangkat dadanya seperti yang terjadi pada Hestia. “Kesimpulan: susah digerakkan dan sangat menghalangi lenganku.” tulisnya. Ia juga mengklarifikasi untuk percobaan ini bahwa ia tak memakai pakaian dalam.

1.png

@keno_kasumi terbukti lebih sukses, meskipun ia juga mengakui bahwa pita-nya sangat “menusuk” lengannya.

ccd1vfew8aeu224.jpg-large

2.png

Cosplayer lain @sekaisouzousin dan @kiyoshi_666 juga mencoba dengan asetnya yang “beragam”. Ditambahkan juga bahwa mereka tak bisa mengangkat lengannya serta “pitanya meninggalkan bekas.”

physics
Pengguna twitter lain, @z_n_c_890_P menyimpulkan kontroversi pita Hestia dari sudut pandang yang lebih “baku”. Ia menyimpulkan bahwa dada tak bisa diangkat dengan pita seperti di anime karena tensi yang dihasilkan tidaklah cukup. Supaya bisa benar-benar terangkat, posisi pita dan tekanan yang diberikan harus memenuhi beberapa kondisi seperti yang digambarkan.

ccc7rshw0aal3d6.jpg-large

Bahkan ada yang menjadikan pita Hestia sebagai soal pelajaran fisika. Bisakah kamu menyimpulkan berapa tekanan yang dibutuhkan supaya pita Hestia bisa mengangkat oppai dari berbagai jenis dari yang besar, sedang dan kecil? Bukan, ini bukan translasi soalnya. Apalah itu sin cos tangen.

Bukan sekedar mesum, hal ini membuktikan salah satu aspek ilmu pengetahuan: trial dan error. For Science!

Sumber: ANN