VIZ Media Mengumumkan Mereka Akan Membawa Lebih Banyak Serial Jepang ke Hollywood

March 25, 2016 11:00
VIZ Media Mengumumkan Mereka Akan Membawa Lebih Banyak Serial Jepang ke Hollywood

Berbicara mengenai hubungan seri-seri Jepang dengan Hollywood, sepertinya sejarahnya tidak begitu baik. Contohnya, beberapa film barat yang mengadaptasi cerita dari Jepang biasanya tidak diterima dengan baik oleh para penonton karena banyaknya perubahan yang dilakukan oleh studio Hollywood. Sebut saja Dragon Ball Evolution, Dead or Alive, dan Fist of the North Star. Saat ini, mereka sedang memproduksi Death Note dan Ghost in The Shell. Kita harap saja hasilnya akan menjadi lebih bagus.

Namun di Amerika, VIZ Media sebagai salah satu penerbit besar baru saja mengumumkan kerja sama dengan agensi besar, United Talent Agency (UTA). Kedua perusahaan tersebut akan mengadaptasi banyak manga dan anime yang VIZ Media bawa ke Amerika dan diadaptasi menjadi film live-action. VIZ telah membawa banyak judul anime dan manga ke Amerika, di antaranya adalah BleachDeath NoteNarutoOne Punch ManTokyo GhoulOne Piece, dan masih banyak lagi.

JOI - kerja sama viz dan uta (3)

VIZ juga berkata kalau kerja sama ini akan menciptakan banyak kesempatan besar untuk meningkatkan minat Hollywood kepada budaya pop Jepang.

Kami sangat bersemangat untuk memulai kerja sama ini, untuk mendorong batasan dari penceritaan, inovasi, dan karakter lewat portfolio VIZ yang luar biasa beragam.” kata Howie Sanders, Wakil Kepala Bagian departemen media cetak UTA.

Sedangkan Brad Woods, Kepala Marketing VIZ Media, mengatakan kerja sama dengan UTA sangat penting untuk membuka lembaran baru. Membawakan cerita manga dan anime yang kaya menjadi nyata dengan gaya baru akan menjadi kesempatan berpotensi tinggi. Menurutnya, kerja sama dengan UTA yang memiliki visi yang sama dengan mereka akan menjadi faktor penting bagi mereka untuk memajukan bisnisnya.

JOI - kerja sama viz dan uta (2)

Saya sedikit takut dengan kata-kata yang ditebalkan di atas. Bila mereka berencana membuat film dengan gaya baru, artinya tidak lama lagi kita bisa melihat film seperti One Piece Evolution, atau Bleach Evolution, atau Tokyo Ghoul Evolution versi Hollywood yang saya yakin membuat sakit mata … Juga sakit pinggang karena terlalu banyak tertawa.

Sumber: Crunchyroll
Header: Youtube