Musim Keempat Haikyuu!! Tampilkan Desain Karakter, Jadwal Tayang, dan Karakter Baru

August 18, 2019 18:00
Musim Keempat Haikyuu!! Tampilkan Desain Karakter, Jadwal Tayang, dan Karakter Baru

Pada acara “Haikyuu!! No Hi Zenjutsu-Sai” yang berlangsung hari ini, diumumkan bahwa musim keempat animeHaikyuu!!” akan mengudara pada Januari 2020. Serial ini akan ditempatkan pada slot waktu Super Animeism di stasiun TV MBS. Pada acara tersebut juga diumumkan bahwa Kazuyuki Okitsu akan mengisi suara karakter Suguru Daishou.

Situs resmi Haikyuu!! juga menampilkan desain karakter terbaru dari SMA Nekoma dan Fukurodani.

Kenma Kozume

Tetsuro Kuroo

Kotaro Bokuto

Keiji Akaashi

PV yang sudah dirilis:

Manga buatan Haruichi Furudate, Haikyuu!! mendapat adaptasi anime oleh studio Production I.G. dan tayang pada April 2014. Musim keduanya mengudara pada Oktober 2015, dan musim ketiganya pada Oktober 2016.

Haruichi Furudate meluncurkan manga Haikyuu!! pada tahun 2011, namun memulai debutnya di majalah Weekly Shounen Jump pada 20 Februari 2012. Per Juni 2019, 38 volume manganya telah dipasarkan di Jepang. Viz Media memiliki lisensi untuk menerjemahkan sekaligus memasarkan manga ini di Amerika Utara. Shueisha mulai mempublikasi seri tersebut dalam bahasa Inggris di situs dan aplikasi Manga Plus mulai Januari 2019.

Adaptasi video game yang berjudul “Haikyuu!! Tsunage! Itadaki no Keshiki” dirilis untuk platform Nintendo 3DS di Jepang pada 25 September 2014. Kemudian game “Haikyuu!! Cross Team Match” dirilis pada 3 Maret 2016 juga untuk platform Nintendo 3DS.

Sumber: ANN