Setelah Terbit Selama 30 Tahun Lebih, Seri Fantasi ‘Arslan Senki’ Akan Segera Tamat

August 30, 2017 14:52
Setelah Terbit Selama 30 Tahun Lebih, Seri Fantasi ‘Arslan Senki’ Akan Segera Tamat

Kobunsha selaku penerbit dari seri novel fantasi Arslan Senki buatan Yoshiki Tanaka telah mengumumkan di hari Selasa kalau seri tersebut akan tamat di edisi ke 16. Edisi terakhir tersebut direncanakan untuk rilis di musim dingin tahun ini. Hiroaki Adachi selaku Direktur dari perusahaan pengatur hak cipta Wright Staff mengemukakan lewat Twitternya kalau naskah untuk edisi terakhir juga sudah dikiriman kepada editor untuk pengecekan. Adachi juga mengatakan kalau dia akan mengumumkan tanggal rilis novel tersebut saat sudah ditentukan.

Arslan Senki pertama kali ditayangkan pada tahun 1986 di bawah bendera Kadokawa Shoten dan ilustrasi buatan Yoshitaka Amano sampai ke edisi kesepuluh di tahun 1999. Beberapa edisi terbit dengan ilustrasi Shinobu Tanno sejak tahun 2005. Edisi ke 15 baru saja dirilis pada tanggal 18 Mei lalu.

JOI - arslan senki novel tamat (2)

Sebuah adaptasi manga yang digambarkan oleh Chisato Nakamura terbit sepanjang 13 edisi di antara tahun 1991 sampai 1996. Hiromu Arakawa kemudian memulai adaptasi manga keduanya bersama majalah Bessatsu Shonen Magazine milik Kodansha mulai Juli 2013.

Seri ini juga sudah menginspirasi berbagai adaptasi anime, yang pertama adalah 6 episode OVA yang menceritakan kisah dari novelnya. Sebuah adaptasi anime TV berdurasi 25 episode dari manga buatan Arakawa juga dibuat oleh SANZIGEN dan LIDENFILMS tayang di musim semi tahun 2015. Season kedua dari seri ini tayang di musim panas 2016 sepanjang 8 episode.

Sumber: MAL