‘God Eater 3’ Ungkap Rencana Update Setelah Rilis

December 1, 2018 13:04
‘God Eater 3’ Ungkap Rencana Update Setelah Rilis

Bandai Namco telah mengungkap detil perdana mengenai update untuk “God Eater 3” yang akan dirilis setelah game-nya rilis.

Berikut adalah rencananya:

  • Tambahan Elemen Kustomisasi Karakter: Gaya rambut, aksesoris, dan kostum akan ditambahkan lewat update.
  • Update untuk Assault Mission: Bergantung pada status gameplay setelah rilis, fitur tambahan akan ditambahkan lewat update.
  • Side Mission Tambahan: Side mission baru akan ditambahkan lewat update. Penambahan untuk sistem juga sedang dipertimbangkan.
  • Peningkatan Aksi dan Kegunaan: Peningkatan aksi dan kegunaan akan ditambahkan setelah rilis.
  • Update lainnya:
    • Sambil mempertahankan komunikasi dengan para pemain, Bandai Namco ingin terus mengerjakan game-nya agar bisa lebih asyik setelah rilisnya.
    • Selain penambahan update di atas, berbagai elemen lainnya sedang dipertimbangkan, bahkan mungkin berupa penambahan cerita dan musuh baru, atau rekan NPC.
    • Setelah jadwal dan detil telah ditentukan, Bandai Namco akan mengumumkan di saat yang tepat.

God Eater 3 akan rilis di Jepang pada tanggal 13 Desember 2018 untuk PlayStation 4. Sedangkan versi Inggrisnya akan rilis pada tanggal 8 Februari 2019 untuk PlayStation 4 dan PC.

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.