Novel Baru Shingeki no Kyojin Akan Ditangani Ilustrasinya Oleh Range Murata

July 12, 2014 11:27
Novel Baru Shingeki no Kyojin Akan Ditangani Ilustrasinya Oleh Range Murata

Edisi ke-33 tahun ini dari Weekly Shounen Magazine terbitan Kodansha mengungkapkan bahwa sebuah adaptasi novel baru dari seri Shingeki no Kyojin akan dirilis pada tanggal 1 Agustus.

shin-ne-nov

Novel yang berjudul Kakuzetsu Toshi no Jōō ( The Queen of the Isolated City) ini akan ditulis oleh Ryou Kawakami dan Range Murata (Last Exile, Shangri-La) sebagai ilustrator dengan total jilid sebanyak dua jilid. Novel tersebut memiliki tagline “Bisakah manusia benar-benar sedemikian kejamnya…”

Shingeki no Kyoujin Kakuzetsu Toshi no Jōō tampaknya akan menceritakan karakter baru yang tidak pernah muncul di manganya, mengambil cerita ketika Wall Maria baru saja runtuh, bahkan di distrik Quinta dimana Mathias dan teman-temannya tinggal Titan pun bermunculan. Karena terputusnya pasokan kebutuhan hidup dari kota dan warga mulai panic. Rita, seorang prajurit yang telah bergabung dengan brigade pasukan mencoba untuk melindungi kota yang telah jatuh ke dalam kekacauan.

Manga Shingeki no Kyojin karangan Hajime Isayama tampaknya memang masih terus dimanfaatkan popularitasnya, tidak hanya adaptasi anime, seri satu ini juga telah memiliki beberapa manga spin-off, dua film anime kompilasi dan juga adaptasi film live-action.

sumber: ANN