[AFASG2014 Interview] Love Live!

January 26, 2015 12:10
[AFASG2014 Interview] Love Live!

Sebagai salah satu idol terbesar era ini, Lovelive! pun tak mau ketinggalan mendatangi salah satu event Jepang terbesar di Asia Tenggara ini. Meskipun yang datang cuma Tokui Sora dan Mimori Suzuko, para penggemar Lovelive tetap bersemangat menghadiri acara panggung mereka. Berikut ulasan wawancara dengan Nico dan Umi:

610_4853

*Tokui Sora (T)
*Mimori Suzuko (M)

-Diantara kalian yang mana yang lebih jago memainkan School Idol Festvial?
T:It’s ME!
M:Iya, dia lebih jago, haha.

-Apakah kalian pernah belajar menari sebelum menajadi anggota μ’s?
T:Belum pernah…no dance! haha, Jadi susah sekali buatku saat pertama kali belajar untuk menari.
M:Sebaliknya, aku sudah belajar berbagai tarian seperti ballet, tap dance, dan jazz dance sejak umur 7 tahun. Aku juga pernah bekerja sebagai penari sebelum memulai karir sebagai seiyuu. Mungkin aku yang paling berpengalaman dalam menari di antara anggota μ’s.

-BiBi dan lily white akan merilis lagu baru, bisa kalian ceritakan sedikit mengenai lagu baru tersebut?
T:Lagu baru BiBi yang pertama, “Fuyu ga Kureta Yokan” adalah lagu kisah cinta seperti lagu-lagu yang sebelumnya. Sedangkan, lagu kedua adalah lagu yang sangat ceria! Aku tidak sabar untuk menampilkan lagu ini dalam konser.
M:Lagu baru lily white, seperti biasa lagu bernuansa lagu idol jepang di tahun 80an. Lagu pertama berjudul “Aki no Anata no Sora Tooku” adalah lagu kisah cinta yang sedih, mengungkapkan rasa mencintai seseorang yang tidak pernah tersampaikan. Lagu kedua yang berjudul “Futari Happiness” mengungkapkan tekad seorang wanita untuk mencintai kekasihnya dengan melodi yang lembut. Lagu ini berirama lambat, jadi aku berharap bisa menyanyikan lagu ini dengan sepenuh hati saat konser.

-μ’s terdiri dari 9 orang, apakah ada kesulitan bekerja dalam grup yang memiliki cukup banyak anggota?
T:Hmm…kalau 9 orang perempuan berkumpul di satu tempat suasana akan menjadi ceria dan seru. Jadi aku selalu merasa senang untuk berkumpul saat rekaman suara atau latihan menari.
M:Dan tentunya karena perempuan semua, kita juga sering berbicara mengenai fashion dan make up. Percakapan dan suasana seperti itu membuatku merasa lebih santai untuk bekerja.

-Apa lagu favorit kalian dalam School Idol Festival?
T:Aku suka “Anone Ganbare!“! Apalagi bagian terakhir yang “shaba-da-do-bee-doo-ba!” (sambil memeragakan gerakan menekan tombol School Idol Festival). Aku suka sekali, hahaha.
M:Aku suka lagu Honoka dan Rin yang berjudul “Mermaid festa vol.2~Passionate~“. Lagu ini sangat ceria dan membuatku bersemangat.

ll1

-Sudah 5 tahun berlalu sejak projek Lovelive! dimulai, adakah kenangan atau cerita yang tidak terlupakan selama 5 tahun tersebut?
T&M:Hmm…
M:Banyak hal telah terjadi…tapi salah satu yang paling ku ingat adalah saat rakaman pertama kita untuk lagu “Bokura no LIVE Kimi to no LIFE“. Hari itu turun hujan lebat dan aku tersesat di jalan ketika mencari studio rekaman. Akhirnya, aku berhasil sampai di studio dan segera menyanyikan lagu sekuat tenaga tanpa mengenali karakter Umi dengan jelas terlebih dahulu.
T:Kalau aku, saat mendengar Lovelive! akan menjadi TV anime. Sebelumnya, aku menyanyikan setiap lagunya dengan harapan agar Lovelive! menjadi TV anime. Dan saat mendengar pengumuman Lovelive! akan ditayangkan di TV, aku sangat bahagia.

-Kini Lovelive! dikenal secara internasional, menurut kalian apa alasan Lovelive! bisa diterima oleh orang di seluruh dunia?
M:Apa ya?
T:Apa ya…lagunya bagus!
M:Ya, lagunya bagus dan mungkin sikap kami, 9 anggota μ’s yang tulus terhadap lagu-lagunya menarik rasa empati para penonton.

-Siapa karakter favorit kalian selain karakter yang kalian perankan sendiri?
T:Aku suka Kotori! Dia sangat imut dan manis.
M:Hmm…aku mungkin Rin. Sifat Rin yang tomboi sedikit mirip dengan aku, jadi aku pilih Rin.

-Apa yang kita bisa harapkan dari konser berikutnya yang akan dilaksanakan tahun depan?
T:Konser berikutnya akan dilaksanakan di tempat yang lebih besar dari konser sebelumnya, berarti lebih banyak pengunjung yang akan datang juga. Aku ingin menghibur setiap pengunjung yang datang di 5th live.
M:Aku tidak sabar untuk menampilkan lagu-lagu baru kita. Dan aku harap dalam konser berikutnya ada kesempatan untuk tampil di jarak yang lebih dekat dengan penonton.

-Adakah kemiripan antara karakter yang kalian perankan dengan kalian sendiri?
T:Hmm…mungkin kita sama-sama sedikit keras kepala haha.
M:Kalau aku…bagian sangat tabah mungkin. Aku suka sekali latihan menari sejak kecil dan Umi juga selalu latihan kyudo (memanah) dari pagi hingga malam.

610_4942

-Ini ke-3 kalinya kalian di AFA, apakah ada rencana untuk melakukan konser di luar negri bersama anggota lainnya?
T:Kita belum pernah keluar negeri dengan lengkap 9 angggota. Aku harap ada kesempatan untuk melakukan konser μ’s dengan anggota penuh di luar negeri suatu saat nanti.
M:Ya, itu akan menjadi seperti liburan lulusan sekolah, haha.

-Untuk Tokui-san, apakah anda suka melakukan “niconiconi-” dalam kehidupan sehari-hari juga?
T:I…ya aku melakukan niconiconi- haha Niko memiliki arti senyum juga, jadi saat aku melihat barang dengan lambang senyum aku teringat “oh niconiconi-!” dan selalu membelinya.

-Adakah pesan untuk penggemar kalian di asia?
T:Aku banyak mendengar bahwa banyak sekali penggemar Lovelive! di seluruh asia. Kemarin juga aku terkejut melihat anime Lovelive! ditayangkan di tv hotel. Dan kalau aku mengunjungi luar negri seperti Hong Kong dan Singapura, banyak sekali orang yang cosplay menjadi karakter Lovelive! . Aku sangat bahagia,  di luar negeri juga banyak penggemar Lovelive! Mohon terus dukung kami kedepannya.
M:Kemarin saat naik pesawat, terasa sekali Singapura itu sangat jauh. Sekitar 7 jam, ternyata lebih jauh dari yang aku kira. Tapi ada banyak sekali yang penggemar Lovelive! dan anime Jepang yang menunggu kita di AFA, ini merupakan hal yang terasa cukup aneh dan sangat menyenangkan. Aku harap acara seperti ini yang jarak tidak menjadi hambatan akan bertambah dan semoga asia bisa bersatu dengan kekuatan anime.

-Apa makanan Singapura favorit kalian?
T&M:FRIED HOKKIEN MEE! haha
T:Di Jepang juga kita selalu memesan fried hokkien mee kalau makan di restoran Singapura.

Bagi yang tidak kesampaian menonton stage time mereka, ternyata mereka berdua sama-sama jago main SIF loh! Semoga berikutnya mereka juga bisa datang ke Indonesia di AFA ID tahun ini.

Sorry. No data so far.