Manga Baru Kentaro Yabuki Adalah ‘DARLING in the FRANXX!’

December 16, 2017 14:05
Manga Baru Kentaro Yabuki Adalah ‘DARLING in the FRANXX!’

Siapa yang tidak kenal dengan nama Kentaro Yabuki? Mangaka yang namanya semakin dikenal oleh para otaku sejak mengerjakan seri To Love-Ru ini memang memiliki skill menggambar karakter wanita yang sangat baik. Kali ini, Yabuki-sensei dikabarkan akan mengerjakan adaptasi manga dari seri orisinal DARLING in the FRANXX”. Seri orisinal hasil kerja sama antara studio Trigger dengan A-1 Pictures ini memiliki tema sci-fi.

Seri ini menceritakan masa depan dimana bumi sudah mati dan umat manusia melarikan diri dengan menggunakan benteng bergerak bernama “Plantation”. Sebuah fasilitas pelatihan bernama Mistilteinn, yang juga dikenal dengan nama “Birdcage”; mengisolasi dan mendidik para muridnya untuk bertarung dengan menggunakan mecha bernama Franxx untuk melawan berbagai monster raksasa yang dikenal dengan nama Kyouryuu.

Code:016 “Hiro” adalah pilot jenius yang karena berbagai alasan, penilaian dan harapan dari institusi terhadapnya menurun sehingga dia tidak bisa menaiki Franxx. Hingga suatu hari dia bertemu gadis bertanduk bernama Zero Two.

Adaptasi manga ini akan terbit lewat aplikasi Shonen Jump+ mulai tanggal 14 Januari 2018.

Sumber: ANN