[Waifu Wednesday] Kakudate Karin

May 11, 2022 13:48
[Waifu Wednesday] Kakudate Karin

Dimotivasi oleh keberhasilan penulis yang berhasil dapet kedua versi Kakudate Karin dari event Blue Archive yang saat ini jalan, mari kita kembali menyajikan heroine game ini untuk Waifu Wednesday.

Kita mulai dengan latar belakang dari klub Cleaning & Clearing biar ada referensi saat anggota lain dapat giliran. Tidak seperti sekolah lain, Millennium selaku sekolah teknologi bergantung pada pasukan Drone untuk keperluan “keamanan” mereka, sementara misi yang lebih butuh sentuhan spesialis menggunakan tim maid dengan fungsi rahasia ini.

Di atas buku sih emang rahasia, cuma ya melihat temperamen anggotanya dan reputasi dalam mengakibatkan kerusakan properti membuat fungsi tim ini jadi rahasia umum. Bahkan di event yang lagi jalan saat artikel ini ditulis itu pada dasarnya sang Sensei ada sebagai auditor aktivitas klub yang seringkali bikin budget sekolah tekor akibat anggotanya yang kelewat brutal.

Saat artikel ini ditulis tim, atau lebih akuratnya spesialis utamanya; berisikan lima anggota. Di mana identitas anggota kelima masih di ranah spekulasi walaupun petunjuk yang ada terarah ke anggota OSIS sekolah tertentu.

 

Kakudate Karin yang diperankan Manami Numakura (Abakan, Surcouf, Saya Endou, Hibiki Ganaha) ini memegang kode 02 dari tim ini. Di luar rambut hitam panjangnya, desainnya sendiri cukup menonjol melihat sedikitnya karakter dengan kulit gelap dalam game dan mata berwarna warna kuning yang tajam. Sesuai dengan spesialisasinya dia juga memiliki crosshair hitam dengan aksen ungu sebagai halo. Ada juga sih running joke kalau dia itu Thorns yang lagi cosplay.

Versi default Karin mengenakan seragam maid dengan aksen biru selaku warna sekolah Millenium dan stoking putih. Dirinya menggunakan Boys AT Rifle yang sesuai dengan fungsi dunia nyatanya, efektif untuk musuh ukuran besar.

Di luar desainnya yang sangat menjual dan atraktif di lingkup fanart, tentunya Karin punya nilai-nilai atraktif seperti:

+ Operative 02

Awalnya Karin adalah anggota sekuriti dari Seminar Millenium, namun seragam maid yang atraktif dan niatnya untuk belajar agar bisa membuka kafe miliknya sendiri serta menjadi istri ideal membuatnya bergabung dengan klub C&C. Hanya saja dia awalnya tidak sadar dengan fungsi sebenarnya dari klub namun berkat relasi yang dia buat selama di klub, dirinya tidak memiliki niatan untuk keluar. Jadi kita dapat seseorang yang mengenakan seragam maid ini dengan itikad yang baik.

+ The Calm One

Paling nggak bila dibandingkan standar 3 anggota tim lainnya yang kelewat brutal, nggak bisa dikontrol, dan kelewat seneng sama peledak. Karena inilah dirinya lebih sering mendukung dari belakang dengan senapannya, namun melihat standar kekuatan tim dirinya juga tetap mampu bertempur di garis depan. Posisinya penting memang sebagai penyeimbangan tim spesial ini yang antusiasmenya kegedean.

+ Chocolate Bunny

Ada kepercayaan kalau versi Bunny dari C&C itu “melindungi” Uma Musume dari fokus “karya fans” pada periode tertentu dan nggak bisa dipungkiri lagi kalau persentase fanart dari kostum ini di Blue Archive memang pangsanya cukup besar. Pada versi ini Karin mengenakan leotard hitam yang untungnya sayangnya kekecilan beserta stocking fishnet. Memang ini pada dasarnya itu kostum curian buat satu misi tertentu namun di scene Momotalk juga ternyata kostum ini dipakai di misi lain.

Iya. Nyari gambar SFW Karin itu sebuah perjuangan ngeliat Recollection di game aja kayak gitu. Fans juga cukup melek untuk menggambarnya dengan teman satu timnya yang lebih vanila karena kontrasnya itu enak dilihat.

+ Free Solid Fire Support

Bahkan di luar Pierce Nuke di EX dia, Karin itu sangat solid sebagai Support tim Pierce berkat buff attack dirinya  Untuk versi Bunny dia maju sebagai Striker Mystic dan merupakan pilihan utama saat Perorozila nanti melihat skill dia berguna buat mob clearing dan tipe damage dia. Sudah gitu ada jaminan juga kalau kalian bisa dapat versi default dirinya kalau main event bunny berkat shard gratis dari hadiah main kartu. Ada alasan kenapa pemain veteran ngenasihatin buat siap-siap bakar AP buat event ini.

– No Time to Study

Sayangnya semua aktivitas di atas membuatnya luar biasa sibuk dan ternyata dia juga kerja sambilan di kafe konvesional. Ini membuatnya tidak sempat belajar secara umum dan walaupun memang ada keringanan dari Millenium melihat posisinya, dirinya masih terancam dapat nilai merah tanpa bantuan Sensei yang membantunya belajar di Momotalk.

Di lingkup karakter klub, Kakudate Karin itu yang saya sebut sebagai pilihan aman di antara tim maid melihat temperamen dan latar belakangnya. Walau memang jelas dari materi promo yang ada dia dibuat untuk mereka yang lebih suka pinggul yang sehat. C&C sendiri memang punya stok heroine berkualitas dan saya bongkar aja kalau fokus rubrik selanjutnya itu tergantung saya berhasil ngeroll semua versi maid yang bersangkutan atau nggak.

Header: cle masahiro